Selasa, 30 Desember 2014

REVIEW SOFTLENS EOS CATS EYES BLUE

Haai..

Apa kamu termasuk pecinta softlens berwarna cerah seperti aku? Apa sih yang bikin kamu suka softlens berwarna cerah?
Hm, kalo menurutku, softlens berwana cerah itu bikin eyelook atau makeup mata lebihhh hidup, yang berefek juga ke total look kita..itu menurutku, lhoo..

Kali ini aku ada review softlens dari EOS lagi nih, namanya EOS cats eyesblue.. warnanya terang banget, cakep deh..beneran! pasti kamu setuju kalo udah liat reviewku kali ini. Terus baca sampai bawah yaa..




Kemasan




Softlens EOS cats eyes blue ini dikemas dalam vial. Berikut adalah keterangan yang terdapat pada label vial :




Deskripsi produk


Diameter : 14,5 mm
Base curve : 8,8 mm
Water content : 38%
Life span : 12 bulan

Softlens ini punya pattern seperti di bawah ini, disusun oleh 3 warna yang didominasi biru terang dengan pingiran warna hitam yang tidak solid. Di bagian dalam terdapat warna hijau dan sedikit garis-garis hitam yang tipis.

Seperti product EOS yang lain, cats eyes blue ini nyaman aku pakai sampai 6 jam di mataku yang agak sensitif ini, mungkin di mata kamu yang nggak se-sensi aku, bisa lebih lama pakenya, hal ini tergntung kondisi mata masing-masing yaa..



Berikut adalah foto mataku sebelum dan sesudah pemakaian softlens :


Foto di sebeleh kiri menunjukkan pemakian softlens dengan pencahayaan alami di dalam ruangan, foto paling kanan diambil dengan menggunakan flash kamera, dan yang berada di tengah adalah mataku sebelum memakai softlens.

Eyelook menggunakan EOS cats eyes blue :





Gimana menurut kalian, bagus kan pattern dan warna softlensnyaaa?


Cari di mana?

Kamu bisa cari softlens EOS cats eyes blue ini di :

Web : KAWAI GANKYU
IG : KAWAIGANKYU
WA: 085921512577
LINE : kawai-gankyu
Pin : 2b51719a


Sekian review kali ini ya, have a lovely day...

Minggu, 21 Desember 2014

WINTER SPRING MAKEUP COLLABORATION

Halo haloo..

Akhir-akhir ini aku suka sekali bikin postingan tentang eyelook, udah lama rasanya nggak bikin look yang full face yaa. Nah kali ini mumpung diajakin sama blogger lain buat kolaborasi makeup winter and spring, aku puas-puasin corat-coret muka deh, hehehe...



Di kolaborasi kali ini aku memilih ikut geng spring dehh,.. tadinya sempet mau ikut yang winter, tapi karena waktu udah mepet dan belom bikin properti yang berbau beku, es, dingin dan sebangsanya, maka aku pilih yang praktis aja.. so, pilihan jatuh ke spring.

Ini nih, makeup fantasy spring ala ala alakadarnya.. bermula dari titik-titik yang dihubungkan membentuk lengkung-lengkung abstrak dan diberi bunga kecil beraneka warna sampai membentuk seperti topeng.. jadilah spring mask, hehehe..

Tadinya aku mau masukin yang ini buat di kollab, tapi rasanya masih terlalu soft  di area mata untuk riasan kali ini,..


Akhirnya aku tambah lagi eyeshadownya dengan warna hijau dan biru, aku juga ganti bulu mata palsunya dengan yang lebih bold.



Untuk look kali ini aku nggak sempet bikin tutorialnya..

List produk yang aku pakai di sini :
- softlens : queen dubai 3tone, dari KAWAI GANKYU, bisa kamu lihat reviewnya di sini ya..kamu mesti cek web mereka. Banyak softlens cantik dan promo asik lho..
- foundie : revlon colorstay 320 true beige
- two way cake : rivera 04 coral beige
- green pencil : very me double trouble goddess green
- face painting : la tulipe
-eyeshadows : coastal scents, PAC

Okaeeey.. segitu dulu yaa postingan kali ini, have a nice daaay...

Jumat, 19 Desember 2014

REVIEW SOFTLENS QUEEN DUBAI - TOSCA

Balik lagi sama review softlens giirls...
Kali ini yang mau dibahas softlens tanpa pinggiran hitam sama sekali, dan punya diameter gede bingit menurutku, penasaraaan? Lanjut terus bacanya yaaahhhh..




Kemasan

Softlens ini dikemas dalam blister seperti di bawah ini, nggak perlu ribet buka vial..



Deskripsi produk

Diameter : 20,8 mm
Base curve : 8,7 mm
Water content : 55%
Life span : 6 bulan

Softlens ini punya pattern yang natural, disusun oleh 3 warna yang didominasi tosca yang soft dan tanpa pinggiran hitam, berdiameter besar,.. tapi pas dipake sama sekali tidak berefek membesarkan pupil atau kesan dolly. Terlihat begitu natural. Oow, i love this!


Foto sebelum dan sesudah pemakaian softlens :




Cari di mana?

Kamu bisa cari softlens queen dubai tosca ini di :
Web : KAWAI GANKYU
IG : KAWAIGANKYU
WA: 085921512577
LINE : kawai-gankyu
Pin : 2b51719a


Eyelook dan tutorial menggunakan queen dubai tosca 

Kali ini aku bikin eyelook yang terinspirasi sama spring alias musim semi, jadi warna yang aku pilih warna warna yang meriah, tapi soft.


Step by step :


- gunakan eyeshadow base pada area mata
- sapukan eyeshadow berwarna coral pada crease area dan bawah mata
- pulaskan eyeshadow hijau muda pada tearduct area
- beri warna champagne pada kelopak mata
- bingkai mata dengan eyeliner pencil berwarna hijau ( aku sengaja menggarisi tidak terlalu dekat dengan bulu mata, agar bulu mata palsu bisa melekat degan sempurna, soalnya eyeliner yang aku punya bisa mengurangi daya rekat lem bulu mata)
- pasang softlens

Product list :
- softlens : queen dubai tosca
- eyeshadow primer : la tulipe
- eyeshadow coral dan hijau muda : coastal scent 88 original palette
- eyeshadow champagne : coastal scents revealed palette

Sekian review kali ini ya, have a lovely day...



IBB Make Up Challenge November 2014 SMARTLOOK Underneath Your Skin


Bulan November ini IBB ngadain MUC seru lho, tema kali ini yaitu futuristic / sci-fi, merupakan hasil kerjasama dengan Camelia Jonathan (CJ), seorang penyanyi dan youtuber yang lagi promo single keempatnya yang berjudul "underneath your skin".

Kamu bisa lihat video teasernya CJ "underneath your skin", di sini nih , girls.. atau yang ini :


Untuk tahu lebih jelas lagi tentang MUC kali ini, kamu bisa lihat di sini ya..


MUC kali ini disponsori oleh Camelia Jonathan (CJ), smartfren dan softlens Asia.






Di bawah ini adalah screenshot dari postingan yang sudah dishare di media sosialku :




 

Dan ini dia submissionku buat MUC bulan November 2014 ini yang bertema futuristic / sci-fi, yang terinspirasi dari cyborg :






Gimana menurut kalian? Wish me luck yaa..

Selasa, 16 Desember 2014

REVIEW SOFTLENS KATHERYN VASSEN WINK SHOT GRAY & SEXY ME BROWN

Hi cantiik..

Kembali lagi dengan review softlens nih, kali ini aku mau review 2 softlens kece bikinan Korea yang punya efek membesarkan mata dari Katheryn Vassen, yaitu wink shot gray dan sexy me brown.


Kemasan

Katheryn Vassen wink shot gray dan sexy me brown ini datang dengan kemasan karton berwarna pink muda berisi 2 vial berisi softlens dan leaflet/ brosur bertuliskan bahasa Thailand.



Pattern dan warna

Pattern dan warna dari Katheryn Vassen wink shot gray : abu-abu kalem berpinggiran hitam serta memiliki titik-titik hitam di bagia tengah dengan pattern yang simple, menurutku mirip mata boneka, atau bubble kalau dari kejauhan.

Pattern dan warna dari Katheryn Vassen sexy me brown : patternnya unik, dengan tulisan katheryn yang membentuk lingkaran, tapi tenaang.. setelah dipake, nggak keliatan aneh di mata kok, malah bikin pattern dari softlens ini cakep lho. Warna dari softlens ini merupakan paduan warna cokelat, kuning tua dan titik-titik hitam di bagian tengah, dengan pinggiran hitam yang tipis.



Enlargement effect dan kenyamanan

Kedua softlens ini memiliki diameter 14,5mm tapi bikin mataku terlihat besar. Soft contact lens ini nyaman dipakai, tidak mengganjal di mataku.

Pada kedua foto di bawah ini ( atas : Katheryn Vassen wink shot gray, bawah : Katheryn Vassen sexy me brown ) menunjukkan mataku sebelum pemakaian softlens, b dan c menunjukkan mataku sesudah memakai softlens ( b tanpa flash, sedangkan c merupakan foto yang diambil dengan menggunakan flash ) Keliatan kan, pupil mataku terlihat lebih besar dari ukuran aslinya.. Dan foto dengan flash membuat detail pattern lebih muncul.




Life span

Soft contact lens ini memiliki waktu simpan selama 1 bulan.


EOTD

Menggunakan Katheryn Vassen wink shot gray :



Step by step :



- sapukan eyeshadow cokelat muda+peach pada lipatan mata, baurkan ke arah atas

- beri eyeshadow biru pada lipatan mata

- pulaskan warna hijau metalik di kelopak mata

- beri warna biru pada bagian bawah mata

- bingkai dengan eyeliner hitam

- pasang bulu mata palsu dan softlens


EOTD menggunakan Katheryn Vessen sexy me brown



So, gimana menurut kalian?

Cantik, kaan kedua softlens dari Katheryn Vassen ini ?


Cari di mana ?

Soft contact lens cantik yang bisa bikin mata cantik ini bisa kalian cari di KAWAIGANKYU yaa.. Kamu bisa juga cek koleksi soft contact lens lainnya dan promo-promo asik di situ.

Sampai jumpa di postingan berikutnya yaaa...